Assalamu Alaikum, Selamat datang Saudaraku. Semoga BLOG ini bermanfaat dan harapan kami agar Anda sering datang berkunjung. Wassalam. ==> YAHYA AYYASY <==

Amerika Yang Minoritas Muslim Saja Tidak Blokir Situs Islam


Pemblokiran 19 situs Islam oleh Kemenkominfo, terus menuai aksi protes. Blokir 19 situs Islam tersebut karena dinilai menyebarkan paham Islam radikal. Pemerintah dinilai otoriter dalam melaksanakan pemblokiran tersebut lantaran tidak ada kriteria radikal yang menjadi dasar blokir 19 situs tersebut.

Imam Besar New York, Amerika Serikat, Shamsi Ali meminta pemerintah untuk membuat kriteria paham radikal termasuk kriteria bagi media penyebar paham radikal.

Dasarnya, lanjut Ali, apabila pemerintah tidak memiliki kriteria sebagai dasar yang kuat, maka blokir situs Islam bisa dianggap mengekang kebebasan berbicara dan berpendapat yang merupakan hak asasi manusia serta warga negara.

Ali yang bertahun-tahun tinggal di Amerika Serikat melihat bahwa sebagai negara adidaya, pemerintah AS tidak melakukan blokir situs-situs Islam selama situs-situs tersebut tidak mengajak pada hal-hal negatif.

“Di AS saja selama media itu tidak mengajak kepada pengrusakan, atau mengancam untuk merusak dan membunuh, tetap tidak diganggu karena dianggap bagian dari kebebasan opini,” ujar Ali dikutip merdeka  (01/04).

Menurut Ali, Islam memerlukan media untuk penyebarannya. Namun, media yang mendukung penyebaran Islam adalah media yang memiliki karakter Islam.(antiliberalnews) muslimina

0 Komentar:

Posting Komentar

Kehormatan buat kami jika selesai baca Anda beri komentar atas Artikel ini....tapi, Mohon Maaf kawan Komentarnya yang sopan ya....he..he..he..

Recent Post widget Inspirasi Rabbani

Menuju

Blog Tetangga

Blog Tetangga
Klik Gambar untuk Berkunjung

Luwuk Banggai SULTENG

Luwuk Banggai SULTENG
ebeeee......